DetikSR.id Tangerang – Pada hari Jumat yang penuh berkah, Media Alap Alap News dan TV Gapta, dengan dukungan dari Polsek Jatiuwung, melaksanakan kegiatan berbagi ratusan nasi kotak.
Kemitraan yang mengesankan antara media dan kepolisian ini dilakukan di Jalan Gatot Subroto, Keroncong, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang. Kegiatan ini diwakili oleh Patar Haholongan beserta istri tercinta, Ibu Iin Warsinah. Jumat Berkah ini sukses dilaksanakan pada tanggal 31 Oktober 2025, dengan tujuan berbagi cinta kasih dan membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang kurang mampu.
Kegiatan Jumat Berkah ini rutin dilaksanakan setiap hari Jumat di berbagai daerah. Dukungan dan motivasi yang besar diberikan oleh masyarakat kepada Patar Haholongan dan Ibu Iin Warsinah. Masyarakat berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut karena banyak membantu serta meningkatkan kualitas sosial bagi mereka yang berbagi. Semoga kegiatan ini menjadi contoh atau teladan bagi semua orang, tanpa memandang agama.

Polsek Jatiuwung bersama rekan-rekan media terus aktif membagikan ratusan kotak nasi setiap Jumat kepada masyarakat yang melintas di jalan Jatiuwung.
Bagi umat Muslim, hari Jumat adalah hari yang sangat istimewa. Banyak yang berlomba-lomba melakukan kebaikan, terutama pada hari Jumat. Berbagi makanan, yang dikenal dengan istilah Jumat Berkah, adalah salah satu kegiatan positif yang kini semakin populer.
Bersedekah dapat dilakukan dengan berbagai cara, seperti memberikan infak, makanan, atau bahkan sekadar senyuman. Semua ini dianggap sebagai sedekah.(*Red/Ptr)






