Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap Akhir di Tahun 2025, Desa Campang Tiga Jaya Bagikan Untuk 30 KPM

Berita Daerah200 Dilihat

DetikSR.id, SumSel, OKU Timur –
Desa Campang Tiga Jaya Kecamatan Cempaka, Kabupaten OKU Timur salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap akhir di tahun 2025. bertempat di kantor Desa Campang Tiga Jaya, Pada Jum’at (14/11/2025).

Bantuan tersebut secara langsung diberikan oleh Kepala Desa Campang Tiga Jaya Sumediyanto yang akrab disapa Medi, dengan di dampingi perangkat desa, BPD, serta masyarakat yang menerima bantuan.

Pembagian dimulai pukul 13:15 WIB. seusai sholat Jum’at. Para penerima BLT DD datang tepat waktu sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Bantuan Langsung Tunai Dana Desa adalah pemberian bantuan langsung berupa dana tunai, bantuan ini bersumber dari Anggaran Dana Desa yang dialokasikan sebagai bantuan bagi keluarga yang kurang mampu atau kategori miskin dan rentan usia.

BLT DD disalurkan oleh Pemerintah Desa Campang Tiga Jaya kepada KPM (Keluarga Penerima Manfaat), setiap KPM menerima bantuan masing masing sebesar Rp 300.000,- setiap bulan.
ada 30 KPM ( Keluarga Penerima Manfaat ) yang akan menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD ) di Desa Campang Tiga Jaya.

Masing masing penerima Bantuan mendapatkan Rp 900.000,- untuk per 3 bulan.

Melalui bantuan ini, diharapkan masyarakat penerima manfaat akan merasakan manfaat langsung dari program ini,
sehingga dapat memperbaiki kondisi keuangan keluarga mereka.

Kepala Desa Campang Tiga Jaya Sumediyanto memberikan arahan dan harapan

“Kami mengharapkan kepada Warga Masyarakat penerima manfaat, agar memaksimalkan penggunaan bantuan tersebut untuk kebutuhan pokok seperti membeli bahan makanan sembako dan sebagainya sesuai kebutuhan” harapnya.

Proses penyaluran BLT DD berlangsung dengan tertib dan kegiatan berjalan dengan lancar.

Salah satu penerima manfaat warga dusun 2 yang tidak mau di sebutkan namanya saat di wawancarai media menuturkan

“Ya kami mendapatkan bantuan BLT DD ini sebesar Rp. 900.000,- untuk Per 3 bulan (kalau ini untuk yang terakhir di tahun 2025) ini.

Kami mengucapkan terima kasih atas adanya bantuan ini sehingga bisa kami pergunakan untuk kepentingan membeli sembako, kebutuhan anak sekolah dan kebutuhan lainnya,”ungkapnya.

“semoga di tahun berikutnya kami masih bisa terbantu lagi, “tutupnya.
(AJ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *