Ciptakan Wilayah Aman,Babinsa Koramil 07/KB Peltu Heri Laksanakan Siskamling di Wilayah Binaan

TNI / POLRI149 Dilihat

 303 Views

DetikSR.id Kodam Jaya Jakarta-Anggota Koramil 07/KB Kodim 0503/JB, Babinsa Joglo Peltu Heri melaksanakan Siskamling/Pam Swakarsa bersama Security RW 04 Wawan di Pos SecurtyJl.R Komp DKI, Rt 07/04, Kel JJoglo, Kec. Kembangan Jakarta Barat.

Dikesempatan tersebut Babinsa Peltu Heri menghimbau dan mengajak Security untuk melaksanakan siskamling/PAM swakarsa di lingkungan masing masing

Kami selaku Babinsa senantiasa selalu menghimbau sekaligus mengajak kepada petugas Securty dan Tokoh masyarakat serta tokoh Pemuda agar tidak bosan-bosannya untuk melaksanakan Siskamling/Pam Swakarsa untuk menjaga lingkungan agar selalu aman, kondusif,Katanya pada Senin (9/10/2023)

“Kami juga menghimbau warga supaya tidak berkumpul Terlalu malam, Karena anyak kejadian Gengster cari mangsa keliling wilayah, jangan sampai warga kita khususnya RW 04 terkena sasarannya”.Ujar Peltu Heri

 

Baca juga;Himbau Kewaspadaan dalam Bertugas,Babinsa Koramil 07/KB Sertu Taufik Komsos dengan Warga Binaan

 

Wawan selaku Securty mengucapkan terima kasih kepada Babinsa selaku Pembina wilayah atas kepedulian dan perhatian terhadap keamanan dan ketertiban di wilayah Kel joglo.

Terpisah Danramil 07/KB Mayor Kav Dwi Joko Purnomo mengatakan,Kehadiran Babinsa di wilayah binaan berperan aktif dalam menciptakan wilayah yang aman dan kondusif,

“Salah satunya dengan melaksanakan siskamling/PAM swakarsa bersama petugas Security”.Terang Danramil

Tak lupa juga Danramil menghimbau apabila ada hal yang mencurigakan baik gangguan keamanan wilayah dan curanmor atau Narkoba atau Kamtibmas diwilayah agar segera lapor ke 3 pilar, supaya dapat di atasi dan di selesaikan.

Selama Siskamling/Pam Swakarsa berjalan dengan aman dan Kondusif serta tidak ada hal-hal yang menonjol.(pen07/KB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *