DetikSR.id Kodam Jaya Jakarta – Babinsa Kel. Kembangan Selatan Koramil 07/KB Serka Taufik Babinsa,melaksanakan KOMSOS (Komunikasi Sosial) dengan Ade ( wanra) dan Udin (Warga) bertempat di Pos M8 Jl.Puri Kencana Rt 03/07 kel.Kembangan Selatan Kec. Kembangan Jakarta barat.
Kegiatan Komsos yang dilaksanakan Babinsa Serka Taufik H dalam rangka memberikan himbauan agar warga dapat ikut menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat guna menciptakan situasi yang kondusif.
Dalam kesempatan tersebut Serka Taufik H mengajak untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan dan juga pentingnya menjaga kesehatan dan ketertiban di masyarakat.
Di jelaskan bahwa, dengan Pelaksanaan Komsos merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Babinsa untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, sekaligus menjalin hubungan keakraban dan hubungan silaturahmi antara Babinsa dengan masyarakat di wilayah binaan nya.
” Melalui komsos ini kami dapat menyerap aspirasi maupun keluhan dari warga terkait kondisi wilayah binaan,” ujarnya pada Minggu 18 Januari 2026
Serka Taufik juga menghimbau untuk selalu waspada terhadap cuaca ekstrem yang tidak menentu dan juga selalu menjaga kesehatan.
Sementara itu Paryanto salah seorang warga mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan silaturahmi Babinsa, Ia berharap semoga wilayah selalu kondusif dan aman. Ia juga berharap melalui komsos ini dapat lebih mempererat lagi hubungan yang selama ini sudah terjalin dengan baik. ” siapa lagi kalau bukan kita yang menjaga kampung kita,” tegasnya.
Komunikasi Sosial di laksanakan dalam keadaan tertib Aman dan Kondusif di warnai keharmonisan dan keakraban.(Pen07)






