812 Views
DetikSR.id Parungpanjang Bogor-Launching Samisade (satu milyar satu desa) di wilayah kecamatan Parungpanjang terus berjalan kali ini berlangsung di Desa Gintung cilejet kecamatan Parungpanjang bertempat di Aula kantor Desa Gintung cilejet Selasa 25 Juli 2022 siang pukul 13.30 Wib
Samisade merupakan program pemerintah kabupaten Bogor berupa bantuan keuangan infrastruktur desa,yang di proyeksikan untuk mendorong peningkatan ekonomi desa,
Setiap Desa di kabupaten Bogor mendapatkan bantuan samisade setiap tahunya merupakan bagian dari Pancakarsa kabupaten Bogor membangun
Tahun 2023 ditetapkan bantuan keuangan infrastruktur Samisade Rp 407 miliar dalam program samisade perlu di dukung SDM pada level teknis,Mentalitas dan Akuntabel terlebih penggunaan uang rakyat jumlahnya ratusan miliar rupiah
Hadir dalam kegiatan tersebut Kades Gintung Cilejet Mumin,Camat Icang aliudin, S.Pd, S.IP, MM,Kapolsek Dr Suharto, S.H, M.H,Danramil 0621-23 Kapten Inf Mulyadi BPD Muhamad Iskandar,Sekdes H.Hermanto,Sekcam Mad Yusro, S.Sos, MM Ekbang kecamatan Tedi,kasi Satpol-PP Acef Sutisna,beserta jajaran,,Babinsa kopda Asep ,Babinkabtimas Briptu Sandro Hutabarat,ketua BPD,LPM,RW,RT,tokoh masyarakat serta masyarakat
Dalam sambutannya Kepala Desa Gintung Mu’min mengucapkan terimakasih atas kehadiran Camat,Kapolsek dan Danramil dalam acara Launching Samisade,
Kepala Desa Gintungcilejet Mukmin mengatakan, alokasi angaran Samisade 2023 yaitu pembangunan infrastruktur betonisasi jalan desa sepanjang 1300 meter lebar 3 menter berada di wilayah rt 15/05,lokasi kedua diwilayah RT 06/02 sepanjang 603 meter kampung Gintung, pembangunan betonisasi jalan ini berdasarkan hasil musyawarah warga masyarakat dengan pertimbangan jalan yang memang rusak.
Dalam kesempatan ini mukmin menghimbau kepada tim pelaksana kegiatan (TPK) dapat menanggung amanah dan melaksanakan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya. Mukmin juga menitikberatkan pelaksanaan ini kepada jaro Agus sebagai pemangku wilayah.
” Pak Jaro tolong, karna memang kegiatan ini ada di wilayah kejaroan pak agus, bisa sama-sama dengan semua pihak supaya jangan sampai ada salah komunikasi dilapangan. Hayu kita sama-sama sukseskan program ini. jadi tolong dibantu pak jaro” himbaunya
Mukmin juga menambahkan kebutuhan bantuan infrastruktur jalan di desa gintungcilejet terbanyak dibanding desa-desa lain diwilayah kecamatan parungpanjang ,di gintung jalan itu terbilang terbanyak dan terpanjang di kecamatan Parungpanjang yg harus di bangun dan di perbaiki. Sehingga bantuan yang kita terima dari pemerintah belum bisa memenuhi kebutuhan. Jadi wajar kalo desa lain sudah beres di gintung masih banyak jalan yg belum bisa dibangun. Jadi saya mohon kepada warga masyarakat, bisa memahami itu
Jadi bukan tidak dibangun, tapi terlalu banyak jadi harus sabar kalo diwilayahnya belum terbangun. insya Allah tahun depan jika memang masih ada program SAMISADE ini kita akan membangun jembatan” tambahnya
Dikatakan Kades bahwa kami sangat bersyukur dengan adanya program Samisade ini sehingga program ini dapat menjadikan desa Gintung ini menjadi berkembang dan maju dengan adanya pembangunan infrastruktur maupun irigasi sehingga dapat bermanfaat bagi masyarakat,
Harapan kami dengan adanya Samisade ini Desa Gintung menjadi Desa yang maju dan berkembang pesat,Tutupnya.
Kapolsek Parungpanjang Kompol Dr.Suharto menyampaikan bahwa irigasi masuk atau tidak disini dalam program Samisade,dan dalam Samisade ini program irigasi dipergunakan untuk pencapaian Samisade dab program irigasi ini sepanjang 1700 m dan juga yang tidak kalah penting Samisade ini untuk keperluan berkonektivitas supaya internet,telepon lancar ada 14 titik .
Patut kita syukuri dengan adanya Samisade ini bermanfaat bagi masyarakat,Pada tahun 2022 digelontorkan dana 400 milyar untuk program ini yang presentasinya 99 persen tidak ada persoalan hanya 1 persen saja ada 2 masalah yaitu di duga adanya penyimpangan dan penyelewengan oleh kepala desa maka mari bapak bapak dan media awasi dan kawal Samisade ini karena media sebagai kontrol sosial masyarakat untuk mengawasi program Samisade ini.
Danramil Parungpanjang kapten INF Mulyadi menyampaikan saya sebagai aparat teritorial di kewilayahan hanya mengingatkan saja kepada masyarakat untuk apa yang menjadi penyampaian dari Kapolsek tolong dicamkan dan diperhatikan serta dilaksanakan sehingga tidak ada hal hal yang tidak diinginkan
Saya selaku aparat teritorial beserta jajaran Babinsa senantiasa terus membantu mengamankan mensukseskan pelaksanaan Samisade ini agar berjalan lancar,semoga program Samisade ini dapat bermanfaat bagi masyarakat.untuk itu kami mengajak masyarakat untuk bekerjasama dan saling membantu dalam pelaksanaan program Samisade ini.”mari kita bersama sama saling mengawasi dan mengawal program Samisade ini agar tidak terjadi penyalahgunaan Samisade ini”.Terang Danramil.
Kemudian Camat parungpanjang menyampaikan bahwa program Samisade ini program unggulan kabupaten Bogor semenjak bupati Ade Yassin dan PLT bupati Iwan Setiawan pada tahun 2019-2022,
Dikatakannya bahwa saat ini tanah di wilayah desa Gintung ini sudah dikuasai oleh perorangan jadi untuk membuat jalan itu kita harus membeli tanah tersebut dari pemilik.Kemudian Icang menekankan pada tahun 2024 merupakan tahun politik jadi pemilu nanti RT RW harus bisa mengimbangi jangan sampai ikut dalam partai politik tertentu harus netral.(red/Awr)