Siskamling/Pam Swakarsa, Babinsa Koramil 05/KJ: Tetap Waspada Saat Jaga Malam

TNI / POLRI273 Dilihat

 619 Views

detikSR. id — Jakarta Barat — Bertempat di Jln Pahlawan RT 002/04 Kel Sukabumi Selatan Kec Kebon Jeruk Jakarta Barat, Babinsa Koramil 05/KJ Kodim 0503/JB Serda Agus Yudhi melaksanakan giat Siskamling /Pam Swakarsa bersama petugas PPSU yang sedang melaksanakan tugas jaga malam. Sabtu (30/12/2023)

Kegiatan Siskamling tersebut selain menjalin komunikasi yang baik, juga ajang silaturahmi antara keamanan lingkungan dengan keamanan wilayah agar tercipta wilayah yang aman, dan kondusif, serta mengantisipasi aksi kejahatan malam hari seperti curanmor, dan curat.

Danramil 05/KJ Mayor Arh Wahyu Suko Sasongko menyampaikan, di dalam pelaksanaan kegiatan Siskamling, Serda Agus Yudhi tidak lupa memberikan himbauan dan penekanan kepada para petugas PPSU yang sedang piket jaga diantaranya,

Agar setiap saat selalu waspada disaat pada malam hari dan kenali jam- jam rawan agar termonitor selalu segala yang terjadi di masyarakat yang dapat menganggu keamanan wilayah yang sudah kondusif.

Perketat keamanan, tingkatkan kewaspadaan dengan saling membantu melaksanakan Siskamling/Pam Swakarsa dengan rekan kerja dan warga masyarakat sekitar saat melaksanakan penjagaan di wilayah agar tercipta situasi yang aman dan kondusif.

Jangan sampai lupa selalu menyiapkan alat bantu berupa pentungan, alat komunikasi baik ,HP, HT, senter dan alat bantu lainnya yang di perlukan dalam menjaga situasi dan memelihara keamanan .

Bilamana ada terjadi penonjolan dan kejadian-kejadian yang terjadi dan mencurigakan segera ditindak lanjuti permasalahan dengan berkoordinasi pejabat wilayah yaitu, Ketua RT dan RW kemudian melaporkan kepada Tiga Pilar dan masyarakat.

Mengawasi dan menjaga lingkungan setiap waktu dan menanyakan setiap tamu yang datang, kegiatan jaga agar senantiasa dilaksanakan dengan penuh kewaspadaan dan penuh tanggung jawab.” terang Danramil.

 

(Tyson)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *