Bhabinkamtibmas Tanjung Duren Utara Berikan Edukasi dan Penyuluhan Narkoba Kepada Warga RW 04

TNI / POLRI203 Dilihat

 773 Views

DetikSR.id Jakarta -Narkoba saat ini semakin banyak dijumpai di kalangan pemuda dan pelajar dalam berbagai jenis dan bentuk.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanjung Duren Utara Ipda Sunarno bersama satpol PP dan pihak Kelurahan Tanjung Duren Utara lakukan penyuluhan narkoba bertempat di Rw 04 Kelurahan Tanjung Duren Utara  Kecamatan Gropet, Jakarta Barat.selasa (9/5/2023)

Kegiatan IPDA Sunarno yang didampingi Ketua Rw 04 Mulyadi serta Kasie Kesra  Iman dengan jalan memberikan edukasi penyuluhan keluar masuk gang lingkungan Rw 04 Kelurahan Tanjung Duren Utara.

Dengan adanya penyuluhan tentang narkoba ini dengan tujuan untuk mencegah  penyalahgunaan narkoba di kalangan anak muda,karena saat ini maraknya pengedaran narkotika dan obat-obatan terlarang lainnya di kalangan generasi muda sangat meresahkan,Kata IPDA Sunarno

“Dengan keadaan ini di rasa perlu membuat suatu kegiatan sosialisasi atau penyuluhan mengenai Narkoba dan mengadakan program kegiatan penyuluhan tentang bahaya Narkoba bagi pemuda”.Jelasnya.

Kegiatan penyuluhan narkoba dihadiri Ketua Rw 04 Mulyadi serta Kasie Kesra Iman beserta warga sekitar RW 04 Kelurahan Tanjung Duren Utara.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *