1,838 Views
DetikSR.id NTB -Satuan Samapta Polres Bima Polda NTB melaksanakan patroli himbauan kamtibmas kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Bima
Patroli Cipta kondisi/Cipkon tersebut dipimpin oleh kepala satuan Samapta Polres Bima AKP Sudirman Senin, 01/05/23 Sekira Pukul 09.30. Wita hingga Pukul 11.30.Wita Kemarin.
Kapolres Bima AKBP Hariyanto SH, SIK melalui kasi humas Iptu Adib Widayaka mengatakan, patroli Cipkon ini dilakukan untuk antisipasi tindak kriminalitas. Untuk itu, pihaknya selalu menyampaikan kepada warga agar senantiasa waspada akan bahaya tindak kriminalitas di wilayah Kabupaten Bima.
“Kejahatan dan tindak kriminalitas timbul atau terjadi akibat adanya niat, pelaku dan kesempatan. Untuk mencegahnya salah satunya dengan meningkatkan kewaspadaan sehingga tidak akan ada kesempatan pelaku kejahatan beraksi,” Kata Kapolres mengutip Adib.
Sementara itu Kasat Samapta Polres Bima berpesan apabila menemukan sesuatu hal yang mencurigakan atau lebih mengarah kepada tindak kejahatan dan kriminalitas agar secepatnya melaporkan kepada pihak kepolisian terdekat.
“Peran serta masyarakat turut serta membantu tugas Kepolisian menciptakan Harkamtibmas yang aman dan kondusif yang optimal serta terkendali di wilayah hukum Polres Bima Polda NTB” Tutupnya.(red/TGH)