531 Views
DetikSR.id Jakarta Barat – Dalam menciptakan suasana aman di malam hari diwilayah binaannya, Babinsa Koramil 05/KJ Kodim 0503/JB Serma Sunarsa melakukan kegiatan
patroli siaga Siskamling dengan anggota Satpam yang melaksanakan jaga malam serta memberikan himbauan perketat keamanan guna mencegah tawuran dan kejahatan dilingkungan.Selasa (01/08/2023)
Kegiatan siaga patroli siskamling tersebut bertempat di Jln Kedoya Raya RT 003/03 Kel Kedoya Selatan Kec Kebon Jeruk Jakarta Barat, dengan tetap mengawasi lingkungan serta memperketat keamanan guna mengantisipasi tindak kejahatan seperti Curat, Curanmor, dan aksi tawuran remaja.
“ Kepada awak media, Danramil 05/KJ Mayor Arh Wahyu Suko Sasongko mengatakan, “ untuk mencegah terjadinya aksi tawuran dan kenakalan remaja serta kejahatan yang kerap terjadi di malam hari, personil Babinsa bersama anggota Satpam yang jaga malam melaksanakan siskamling PAM Swakarsa guna mengantisipasi kriminalitas kejahatan diwilayah binaan, “kata Danramil.
“ Personil Babinsa bersama anggota Satpam bersiaga penuh dengan melakukan Siskamling sesuai perintah atasan guna pencegahan tawuran yang kerap terjadi di wilayah Kec Kebon Jeruk khususnya diwilayah Kel Kedoya Selatan.
“ Babinsa pun selalu menghimbau kepada anggota Satpam wilayah yang jaga malam agar selalu waspada disaat bertugas pada malam hari kenali jam – jam rawan di lingkungan sekitar komplek, dengan perketat Siskamling serta bergantian tiap jam dengan Body sistem saling melindungi.
“ Jangan lupa selalu siapkan alat bantu berupa Pentungan, HP, HT, Senter dan alat lainnya yang di perlukan, apabila ada kejadian-kejadian yang mencurigakan segera Hub Babinsa maupun Binmas, supaya setiap ada kejadian kriminal maupun lainnya dapat di tangani dengan baik.
” Sistem kontrol setiap jam sekali, secara bergantian dengan penuh waspada dan tanggung jawab serta jangan lupa jaga kesehatan badan biar selalu bugar dalam melaksanakan tugas pada malam harinya, “terang Danramil.
(Tyson)