DetikSR.id Jakarta Barat — Kegiatan Patroli secara mobile oleh personil Babinsa Koramil 05/KJ Kodim 0503/JB Sertu Asmaun dibantu anggota Mitra Jaya terus rutin lakukan setiap malam hingga menjelang subuh, tujuannya untuk mengantisipasi tindak kejahatan malam hari yang sering dilakukan seperti tawuran, balap liar, tindak kejahatan malam lainnya. Selasa (08/10/2024)
Adapun tujuan kegiatan patroli mobile yang dilakukan seluruh personil Babinsa Koramil 05/KJ guna menciptakan wilayah binaan tetap aman, nyaman, kondusif, sekaligus memberikan pesan Kamtibmas kepada para keamanan wilayah yang sedang melaksanakan tugas jaga pada malam hari agar selalu berhati-hati dan waspada.
Adapun kegiatan patroli antisipasi kejahatan malam secara mobile kali ini menyusuri wilayah, Jl. Raya Kebon Jeruk, MNC GRUP Jl Arteri Panjang, Jl. Kedoya Duri Raya, Jl. Pilar, Pom Bensin Alkamal, Jl. Puri Kembangan, Jl. Kedoya Garden, Perumahan Kedoya Garden, Jl Kedoya Raya.
Babinsa Sertu Asmaun saat melaksanakan giat patroli juga menghimbau kepada para orang tua agar selalu menjaga anak-anaknya agar jangan membiarkan keluar rumah pada tengah malam apabila tidak ada kepentingan, guna menjaga hal-hal yang tidak dinginkan.” pesannya.
(Tyson)