Karya Bakti Koramil 07/KB, Bentuk Sinergi Serka Yulianto bersama PPSU

TNI / POLRI29 Dilihat

DetikSR.id Kodam Jaya Jakarta – Wujudkan lingkungan yang bersih dan sehat, anggota Koramil 07/KB Serka Yulianto bersama anggota PPSU melaksanakan Karya Bakti pembersihan lingkungan, bertempat di Jl. Cengkareng Drain raya. 08/06 Kel. Kembangan Utara, Kec. Kembangan, Kota Adm Jakarta Barat.

Hadir dan memimpin langsung kegiatan Serka Yulianto yang berkolaborasi dengan anggota PPSU Kel kembangan utara. Adapun bentuk kegiatan antara lain Menyapu, Membersihkan Jalanan, Membuat pagar taman  dan Membuang Sampah

Serka Yulianto mengatakan bahwa Kegiatan kali ini fokus pada pembersihan sampah dan rumput liar pada tanaman di sekitar jalan umum, ini kita lakukan guna memperindah lingkungan dan juga pencegahan terhadap timbulnya penyakit,

” Kegiatan karya bakti ini kami berkolaborasi dengan PPSU Kel kembangan Utara secara bergotong royong dan kebersamaan, bukan hanya soal kebersihan saja, kegiatan ini sebagai bentuk menjalin kedekatan dan kekompakan dengan warga di wilayah binaan,” ujarnya pada Rabu (19/11/2025)

Di tempat terpisah Danramil 07/KB Mayor Inf Abdul Kholik menyatakan bahwa kehadiran personil Babinsa dalam kegiatan karya bakti ini sebagai wujud kepedulian dan komitmen terhadap kebersihan lingkungan,

” Melalui kegiatan ini bukan saja tentang kebersihan namun lebih memperat silaturahmi dan kedekatan dengan warga di wilayah binaannya,” terangnya

Danramil berharap kegiatan ini dapat membangun kesadaran masyarakat terhadap kebersihan lingkungan. Danramil juga menghimbau untuk tidak membuang sampah sembarangan.(Pen07)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *