Kunjungi Pedagang Pasar Musyawarah, Babinsa Cek Ketersediaan Bahan dan Harga Sembako

TNI / POLRI137 Dilihat

detikSR. id — Jakarta Barat — Sertu Siswanto Babinsa Kel Kelapa Dua Koramil 05/KJ Kodim 0503/JB melaksanakan pemantauan harga dan ketersediaan bahan pokok secara langsung di Pasar Musyawarah Jln Musyawarah RT 010/04 Kel Kelapa Dua Kec Kebon Jeruk Jakarta Barat. Senin (05/09/2023)

Babinsa menyampaikan pengecekan bahan pokok dan sembako ini, dilaksanakan untuk memantau perkembangan harga sembako kebutuhan masyarakat dan himbauan protokol kesehatan dengan tetap memakai masker dalam pencegahan penyakit dan polusi udara.

Dari hasil pantauannya, rata-rata harga bahan kebutuhan masyarakat masih stabil. “ sesuai pantauan saya, rata-rata harga kebutuhan warga terutama bahan sembako yang ada di pasar Musyawarah hingga saat ini masih stabil, memang ada beberapa bahan kebutuhan yang naik, tapi itu masih dalam batas kewajaran”, ungkapnya.

Tak hanya memantau perkembangan ketersediaan dan harga sembako, Babinsa juga menghimbau kepada masyarakat untuk dapat memanfaatkan lahan atau pekarangan yang kosong untuk ditanami sayur-sayuran agar kebutuhan sehari-hari dapat terpenuhi.

(Tyson)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *