378 Views
DetikSR.id, Jakarta | Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan, S.Ik,SH,M.Hum, belum lama ini melaksanakan giat “Berkah” (Bersama Kami Hadir). Kegiatan itu dilaksanakan di Gedung Biru Kampung Nelayan Jalan Kamal Muara kelurahan Kamal kecamatan Penjaringan pada hari Rabu (31/1/2024).
Dalam kegiatan itu Kapolres didampingi Dandim 0502 Jakarta Utara Letkol Kav Tofan Tri Anggora, B. Sc. Sementara dari jajaran Polres Metro Jakarta Utara, nampak hadir sejumlah pejabat utama Polres (PJU) diantaranya, Wakapolres AKBP Wiraga Dimas Tama,S.I.K, M.Si, Kabag Ops Polres Metro Jakarta Utara AKBP Achmad Akbar, S.I.K, M.Si, Kasad Intelkam Polres Metro Jakarta Utara AKBP Ananto Herlambang, S.I.K, M.M
Selain itu pejabat lainnya yang hadir yakni Kasat Binmas Polres Metro Jakarta Utara AKBP Agus Rizal, SH, MH. Kasat Samapta Polres Metro Jakarta Utara Kompol Tri Bayu Nugraha,SE,MM., Kasie Propam Polres Metro Jakarta Utara Kompol Tom Pea Indra,R.S, SH.,
Program “Berkah”
Kunjungan “Berkah” Kapolres dan jajarannya itu tepatnya berlokasi di Kampung Nelayan, Jalan Kamal Muara RT 001 RW 004 Kelurahan Kamal Muara, Kecamatan Penjaringan Jakarta Utara. Dilokasi, rombongan Kapolres disambut pejabat setempat, diantaranya Lurah Kamal Muara Tahta Yujang, Kasatpol PP Kamal Muara Ambarita, bersama jajaran Polres Metro Jakarta Utara dan Polsek Penjaringan. Kegiatan menyambangi warga itu dimaksud untuk mewujudkan Sitkamtibmas di wilayah Penjaringan.
Turut menyambut dilokasi antara lain, Danramil Penjaringan Mayor Kav Wayuansyah Negyahadi, S.Sos: Babinsa Kamal Pelda Zulkifli dan Serda Eko, Lurah Kamal Muara Bapak Tahta Yujang, Ketua LMK Kamal Muara Bapak Ustadz Casdin, Kasat Pol PP Kamal Muara Sdr. Ambarita, Anggota FKDM se Kamal Muara, Pengurus RW dan Nelayan, Ketua RW 004 Kamal Muara Bapak Aminudin Latif, Anggota LMK RW 004 Kamal Muara Bapak Handri, Ketua RT 001 – 009 /004 Kamal Muara, dan Kelompok Usaha Bersama (KUB) Bapak Hendra, Bapak Kaharudin, Bapak Sutra, Bapak Yulia serta para Nelayan & pedagang ikan sebanyak 50 orang.
Sedangkan di jajaran Polsek Penjaringan, hadir Kapolsek Penjaringan Kompol Agus Ady Wijaya,SH, S.I.K, M.Si, Kanit Reskrim AKP Anang Agung Putra Dwi Payana,S.I.K, M.H, Kanit Intelkam AKP Ali Asrol Sigalingging,SH, Kanit Samapta AKP Heru Suharyoko, SH, Kanit Binmas AKP Sugiarto, Kanit Provost AKP Hartono,SH, Kasubnit Intelkam IPDA Joko Wiyono SH, Kasubnit Patroli IPDA Taufik Amin, SH, Kasubnit Binkamsa IPDA Andreas Jonatan,SH, Kasidokliput IPTU Susanto,SH, Kasubsektor Kamal Muara Aiptu Hijri.
Dalam Kunjungan itu, Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan bersama jajaran juga mengunjungi Rumah Tahfiz Apung, dan Pondok Pengajian Al.Bahar yang beralamat di Kampung Nelayan RT 002 RW 04 jumlah murid yang diajarkan sebanyak 108 anak, dan mengucapkan terima kasih telah hadir ditempat ini
(Wiwin W – Baso S)